monwnews.com, Malang – Usia sebuah usaha dibidang perkoperasian yang dalam masa perjalanannya tumbuh makin dewasa dan berkembang.
Usia ke – 48 tahun, dibidang perkoperasian Kopwan Setia Budi Wanita yang populis dikenal publik Malang Raya dan masyarakat Jawa Timur dengan sebutan SBW ini merangkak dan merintis, dengan semangat perjuangan dan senantiasa mengutamakan kebersamaan.
Semangat gotong royong para anggota merupakan falsafah dasar berkoperasi dilingkup Kopwan SBW ,dari anggota,oleh anggota dan untuk anggota.
Dalam perjalanannya, Koperasi Setia Budi Wanita diawali dengan unit usaha simpan pinjam,hingga saat ini telah berkembang dengan berbagai pola bisnis unit usaha diberbagai bidang, seperti unit usaha tour and travel, swalayan, klinik layanan kesehatan publik serta warung kopi (sebuah warung kopi yang digandrungi oleh kaum milenia).
Berkembangnya beberapa unit usaha di Koperasi SBW berkat perjuangan dan sentuhan tangan dingin serta kelembutan bak salju sang pimpinan utama yang dijuluki Srikandi Koperasi, yakni Dr, Sri Untari Bisowarno, M.AP yang memang dikenal kapabel dalam bidang perkoperasian, ditunjang jam terbang sebagai politisi perempuan yang humanis, sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Timur di Komisi E dari Fraksi PDI Perjuangan.
Dalam kehadirannya di Kantor SBW,saat memperingati HUT SBW ke – 48 tahun Sri Untari tetap mendahulukan kebersamaan anggota, Itu dibuktikan saat dirinya usai mengikuti kegiatan di Bangil langsung bergerak ke Kantor SBW di Jalan Raden Intan, Arjosari Kecamatan Blimbing, Kota Malang.
Ditengah – tengah para anggota SBW, Sri Untari senantiasa menyampaikan bahwa tumbuh kembangnya koperasi menuju kesejahteraan anggota didasari atas kebersamaan dan kegotong royongan, Selasa (30/12/2025).
Dan acara tersebut diwarnai dengan beberapa potongan tumpeng oleh Pimpinan Utama, Sri Untari yang dibagikan ke beberapa anggota.
Potongan tumpeng pertama diberikan kepada pj Klp Ibu Puspita. Disusul potongan tumpeng ke dua kepada Mbak Voni, perwakilan karyawan administrasi serta potongan jajan pasar kepada ppl yang memang selalu bergerak menyampaikan program-program koperasi SBW.
Dilanjut dengan potongan tumpeng ke 3 diberikan kepada Abim,perwakilan driver yang senatiasa support mengantar tugas kesana kemari para pengurus,pegawai dan ppl,ke segala penjuru arah.
“Semangat yang luar biasa dalam menggalang menyatukan pikiran dan jiwa kebersamaan,kegotong royongan para anggota SBW, pengurus, karyawan, ppl, driver, sekuriti.Semuanya kami apresiasi dalam memaknai HUT Kopwan SBW ke – 48 tahun,” ungkap sang Srikandi Koperasi, Dr, Sri Untari Bisowarno, M.AP pada awak monwnews.com. (galih)












